Sepuluh Sifat Pemimpin

Yuk bagikan infonya...

leader2

Banyak kekeliruan yang dilakukan seorang pemimpin akan mengurangi kepercayaan anggota

Islam menitikberatkan setiap pekerjaan harus dijalankan oleh mereka yang profesional. Bila suatu pekerjaan dikerjakan oleh orang yang bukan ahlinya, maka tunggulah (lihatlah) akan kehancuran.

Di sini Rasul menekankan pentingnya sesuatu urusan diberikan kepada orang yang ahli di bidangnya, karena jika tidak maka tunggulah kehancurannya. Ada dua penekanan pokok dalam hadis di atas, pertama perlunya mengerjakan segala urusan dengan menggunakan kecakapan atau persyaratan yang layak dalam urusan tersebut. Kedua, orang yang menerima urusan harus dipahami sebagai suatu amanat.

Dalam organisasi, pemimpin yang diperlukan adalah mereka yang benar-benar telah memiliki segala persyaratan kepemimpinan. Segala persyaratan tersebut bisa saja diperoleh melalui faktor pembawaan lahir atau dapat dilakukan dengan cara belajar manajemen kepemimpinan. Seorang pemimpin organisasi Islam bukan hanya orang yang sekadar memiliki keinginan, tetapi perlu ditunjang dengan kesiapan dan penguasaan ilmu yang dikembangkannya.

Tugas yang dihadapi oleh seorang pemimpin tidak sederhana, sehingga perlu sifat-sifat yang mendukung kepada pelaksanaan profesi yang berinteraksi dengan anggota yang dinamis. Setidaknya ada sepuluh sifat seorang pemimpin, yaitu: memiliki sifat rabbani, ikhlas, sabar, jujur, senantiasa meningkatkan wawasan, dan ilmu pengetahuan, harus cerdik dan terampil dalam menciptakan model kepemimpinan yang variatif sesuai dengan situasi dan kondisi.

Pemimpin harus mampu bersikap tegas dan meletakkan sesuatu sesuai porsinya, memahami ilmu psikologi, peka terhadap fenomena kehidupan sehingga mampu memahami berbagai kecenderungan dunia beserta dampak akidah dan pola pikir mereka, dan adil terhadap seluruh anggota yang dipimpin.

Pertama, sifat rabbani artinya selalu mengaitkan diri dengan Allah Yang Maha Agung melalui pemahaman atas sifat-sifat-Nya. Jika seorang pemimpin telah bersifat rabbani, maka seluruh kegiatan anggotanya bertujuan menjadikan mereka sebagai generasi rabbani yang memandang jejak keagungan-Nya.

Setiap dinamika organisasi yang terjadi, dipandang sebagai kekuatan baru bagi dirinya untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT karena seorang pemimpin seharusnya dapat merasakan hanya Allah SWT yang berwenang membolak-balikan hati manusia.

Kedua, sifat ikhlas. Ikhlas adalah perbuatan membersihkan dan memurnikan; sesuatu yang bersih dari campuran yang mencemarinya. Jika suatu perbuatan bersih dari riya’ dan ditunjukkan bagi Allah Ta’ala, maka perbuatan itu dianggap ikhlas. Keikhlasan itu ialah ketiadaan melihat ikhlas. Karena barangsiapa menyaksikan keikhlasan di dalam keikhlasan, maka keikhlasannya membutuhkan keikhlasan.

Aktivitas sebagai pemimpin bukan semata-mata untuk menambah wawasan tentang kepemimpinan semata, tetapi lebih jauh dari itu ditunjukkan untuk meraih keridhaan Allah SWT serta mewujudkan kebenaran. Jika keikhlasan itu hilang dari sifat pemimpin, maka dapat dipastikan antaranggota yang dipimpin akan saling mendengki dan menjilat karena masing-masing merasa dirinya berhak dan benar. Organisasi akan menjadi sarana penyelewengan. Tiada kemuliaan bagi umat ini kecuali menegakkan keikhlasan untuk meraih keridhaan Allah SWT. Seluruh aktivitas organisasi diarahkan untuk mewujudkan ketulusan dan perhatian yang benar-benar muncul dari kedalaman jiwa seorang pemimpin.

Ketiga, sifat sabar. Kesabaran terdiri dari pengetahuan, keadaan dan amal. Pengetahuan di dalamnya seperti pohon, keadaan seperti ranting-ranting dan amal seperti buah. Atas dasar pengertian ini, Imam al-Ghazali mengatakan bahwa maslahat keagamaan terdapat dalam kesabaran, sehingga dalam diri manusia harus timbul kekuatan dan dorongan untuk melakukan kesabaran.

Pemimpin memerlukan kesabaran dalam melaksanakan tugasnya, sehingga tidak menyiarkan dan merusak kesabaran dengan riya’.

Allah SWT memuji orang yang bersifat sabar. Seorang pemimpin harus memberi tugas yang berulang-ulang kepada anggotanya, ia melakukannya dengan kesabaran, karena sadar bahwa setiap anggota memiliki kemampuan yang berbeda-beda.

Dengan begitu ia tidak tergesa-gesa dan memaksakan keinginannya kepada anggota, serta ingin melihat hasilnya berupa anggota yang siap pakai tanpa memperhatikan kedalaman pesan yang ingin dicapai serta pengaruhnya dalam diri anggota.

Keempat, ketika menyampaikan nasihat kepada anggota, seorang pemimpin harus memiliki kejujuran dengan menerapkan apa yang ia sampaikan dalam kehidupan pribadinya. Jika apa yang dinasihatkan pemimpin sesuai dengan apa yang dilakukannya, anggota akan menjadikan pemimpinnya sebagai teladan.

Namun jika sebaliknya, perbuatan seorang pemimpin bertentangan dengan apa yang disampaikan, maka akan dianggap sebagai lelucon saja yang tidak akan membekas secara sempurna dalam jiwa anggota. Sikap balelo (tidak konsekuen) seorang guru bukan hanya akan membawa anak didik pada sikap sombong dan takabbur, melainkan Allah SWT membenci orang-orang yang hanya mampu mengatakan, tetapi tidak melaksanakan apa yang dikatakannya.

Kelima, seorang pemimpin harus senantiasa meningkatkan wawasan ilmu pengetahuan. Seorang pemimpin harus memiliki ilmu yang mumpuni, mapan sehingga dapat terpahamkan kepada anggota.

Banyaknya kekeliruan yang dilakukan seorang pemimpin akan mengurangi kepercayaan anggota kepadanya sehingga mereka merendahkan dan menyepelekan segala apa yang disampaikannya.

Dan yang lebih berbahaya lagi, kekeliruan pemimpin dapat menimbulkan keraguan dalam diri anggota. Oleh karena itu, penambahan wawasan dan pengetahuan bagi seorang pendidik merupakan hal yang penting sehingga dia dapat meraih simpati dan minat anggotanya.

Keenam, harus cerdik dan terampil dalam menciptakan model kepemimpinan yang variatif serta cocok dengan situasi dan kondisi. Artinya kepemilikan ilmu saja tidak cukup jika tidak mampu menyampaikannya dengan tepat.

Oleh karena itu, dalam manajemen kepemimpinan perlu memiliki pengalaman khusus, latihan yang baik, kerajinan untuk mempelajari berbagai model kepemimpinan.

Ketujuh, harus mampu bersikap tegas dan proporsional. Jika situasi menuntut tegas, maka tidak perlu lemah lembut tetapi pada prinsipnya tetap menjaga keharmonisan.

Kedelapan, pemimpin harus memahami psikologi anggotanya, psikologi perkembangan dan psikologi kepribadian, sehingga ketika ia memimpin dapat memahami dan memperlakukan anggota sesuai dengan kadar intelektual dan kesiapan secara psikologi. Agar pemimpin tetap mulia karena ilmunya, maka dia seharusnya mengamalkan ilmu kepada anggotanya berdasarkan hakikat sifat dasar manusia itu sendiri.

Memahami sifat dasar manusia berarti mengetahui model kepemimpinan apa yang harus dipergunakan untuk mencapai tujuan organisasi secara efektif.

Kesembilan, pemimpin harus peka terhadap fenomena kehidupan sehingga dia mampu memahami berbagai kecenderungan dunia beserta akibat-akibat yang ditimbulkannya terhadap manusia. Jadi pemimpin harus tanggap terhadap problematika kehidupan kontemporer dan berbagai solusi Islam yang luwes. Peter M Senge menyebut sebagai shifting the burden yang memberikan perhatian pada solusi.

Kesepuluh, harus memiliki sifat adil terhadap seluruh anggota. Sifat adil ini banyak mendapat perhatian dari para ulama, demikian juga banyak dimuat dalam al-Qur’an. Konsep seorang yang baik dalam Islam tidak hanya mencakup baik dalam pengertian sosial, tetapi ia juga harus pertama-tama baik terhadap dirinya, adil terhadap dirinya, karena seandainya ia tidak adil terhadap dirinya bagaimana ia dapat sungguh-sungguh adil terhadap orang lain. Nilai manusia sejati sebagai penghuni warga negara dalam kerajaan mikrokosmosnya sendiri bukan sekadar nilainya sebagai satu kesatuan fisik yang diukur dalam pengertian pragmatis, akan tetapi memiliki dasar filosofis bagi tujuan dan sasaran kepemimpinan.

Oleh : M. Abrar Parinduri, Dosen Pascasarjana Sahid Bogor

Sumber : republika.co.id

Ayo bagikan sebagai sedekah…


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

Formasi CPNS Lulusan SMA Di 8 Instansi Pemerintah
Hello. Add your message here.