Mutiara Hadits : Janganlah Percaya, Namun Jangan Pula Mendustakan Ahli Kitab

Yuk bagikan infonya...

Mutiara Hadits : Janganlah Percaya, Namun Jangan Pula Mendustakan Ahli Kitab

Dari Abu Hurairah, dia berkata: Ahli kitab membaca Taurat dengan bahasa Ibrani dan menafsirkannya dengan bahasa Arab untuk pemeluk Islam. Maka Rasulullah saw bersabda:

Jangan kalian benarkan ahli kitab, dan jangan pula kalian mendustakannya, katakan saja: Kami beriman kepada Allah dan apa yang diturunkan kepada kami dan apa yang diturunkan kepadamu. Sahih al-Bukhori:6814

Pesan :

Rasulullah mengajarkan kita bagaimana respons yang baik jika ahli Kitab menceritakan sesuatu dari kitab sucinya. Rasulullah memerintahkan umatnya untuk jangan mempercayai ahli kitab, karena mereka banyak merubah dan mengarang ayat-ayat di kitab suci mereka, namun jangan pula mendustakan mereka karena ada juga ayat-ayat dalam kitab mereka yang tidak mereka rubah. Karena itu katakan saja: Kami beriman kepada Allah, dan apa yang diturunkan kepada kami, dan apa yang diturunkan kepada kamu.

via Satu Hari Satu Hadis


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

BUKU TES TNI POLRI AKMIL AKPOL 2024
Hello. Add your message here.