Tahun 3 Hijriyah

Yuk bagikan infonya...

islamic-art-15

Yahudi Bani Qainuqa 

Dari kejadian yang berkenaan dengan mereka adalah, Rasulullah SAW mengumpulkan mereka di pasarnya, lalu bersabda, “Hai sekalian kaum Yahudi, takutlah kepada Allah sebagaimana telah turun kecelakaan kepada kaum Quraisy sehingga mereka masuk Islam. Kalian semua telah mengetahui bahwa aku adalah seorang nabi yang diutus. Kalian ketahui itu dari Kitab suci kalian dan janji Allah kepada kalian.”

Mereka lalu berkata, “Hai Muhammad, apakah engkau berpendapat bahwa kami adalah kaummu? Janganlah engkau tertipu dengan seakan-akan menemukan sebuah kaum yang tidak berilmu tentang peperangan sehingga engkau mendapatkan peluang mereka. Sesungguhnya kami, demi Allah, jika mengadakan serangan kepada engkau, maka sungguh engkau akan mengetahui bahwa kami adalah manusia….”

Diriwayatkan dari Ibnu Abbas Radhyallahu Anhuma, dia berkata, “Tidak turun kepada mereka ayat-ayat melainkan diantaranya adalah,

‘Katakanlah kepada orang-orang yang kafir, “Kamu pasti akan dikalahkan (di dunia ini) dan akan digiring ke dalam neraka Jahanam. Dan itulah tempat yang seburuk-buruknya.” (Qs. Aali ‘Imraan (3]: 12)

Bani Qainuqa adalah orang-orang Yahudi yang pertama kali melanggar perjanjian dan mengadakan serangan pada perang Badar dan Uhud.

Pernah terjadi di kalangan mereka bahwa seorang wanita Arab datang dengan membawa kulit yang akan dijual di pasar bani Qainuqa. Ia duduk di dekat seorang pengrajin emas dan perak dari kaum Yahudi. Mereka berkehendak agar wanita itu membuka penutup wajahnya, namun wanita itu enggan melakukannya. Pengrajin emas dan perak itu lalu sengaja mengikat ujung pakaiannya ke punggungnya sehingga ketika wanita itu berdiri terbukalah auratnya. Mereka lalu menertawakannya beramai-ramai sehingga wanita itu menjerit sekeras-kerasnya. Seorang lelaki muslim lalu meloncat ke arah pengrajin emas dan perak tersebut, lalu membunuhnya. Orang-orang Yahudi lalu balas membunuhnya.

Sejak itu terjadilah hubungan yang buruk antara kaum muslim dengan bani Qainuqa. Rasulullah SAW mengepung mereka hingga mereka tunduk kepada pemerintahan beliau. Datanglah kepada beliau Abdullah bin Ubay bin Salul ketika Allah telah mengokohkan beliau atas kaum Yahudi itu. Dia berkata kepada beliau, “Wahai Muhammad, berbuat baiklah kepada para hamba-hambaku, karena mereka orang-orang dekat kaum Khazraj.” la lalu berpaling dari beliau, dan beliau memasukkan tangannya ke dalam saku baju besinya.

Ibnu Hisyam berkata, “Dikatakan kepada wanita itu sebagai ‘wanita yang memiliki banyak kebaikan’ dan Rasulullah SAW bersabda kepada Abdullah bin Ubay bin Salul, ‘Bawalah aku kepadanya!” Beliau lalu bersabda lagi, ‘Hai engkau, bawalah aku kepadanya!” Ia menjawab, ‘Tidak, demi Allah, aku tidak akan membawamu hingga engkau berlaku baik kepada para hamba-hambaku. Empat ratus orang anggota pasukan tanpa baju besi dan 300 orang pemakai baju besi telah melarangku dari ‘yang merah’ dan dari ‘yang hitam’ yang mereka petik dalam satu pagi. Demi Allah, aku adalah orang paling takut kepada musibah’. Rasulullah SAW lalu bersabda kepadanya, ‘Mereka semua milikmu’.”

Oleh : Ahmad Al Khani

Baca juga :  


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

BUKU TES TNI POLRI AKMIL AKPOL 2024
Hello. Add your message here.