Mutiara Hadits : Ganjaran Pahala Infak (Nafkah)

Yuk bagikan infonya...

keluarga-muslim

Dari Sa’id bin Abi Waqos RA, bahwa Rasulullah SAW bersabda :

“Sesungguhnya, tidaklah kamu menafkahkan suatu nafkah yang dimaksudkan mengharap wajah Allah kecuali kamu akan diberi pahala termasuk sesuatu yang kamu suapkan ke mulut istrimu” (Shahih Bukhari no.56, Shahih Muslim, 5-1628)

Beberapa faedah hadits ini adalah

  1. Pelajaran dari hadits ini ialah bahwasanya pahala (ganjaran) tidak dicapai dengan amal kecuali jika diiringi dengan niat yang tulus, ikhlas karena Allah untuk mendapatkan pahala yang baik.
  2. Hadits ini menjelaskan bahwa definisi ibadah dalam Islam lebih luas dan lebih umum. Segala hal yang mengandung hukum mubah dari kebiasaan yang dilakukan seseorang dan menekuninya, hal itu dapat bernilaikan pahala juga jika dilakukan karena mengaharapkan ridho Allah SWT.
  3. Sesungguhnya bercengkrama dengan istri yang biasanya dilakukan karena dorongan nafsu, dapat menjadi amal sholeh untuk menggapai kabaikan yang banyak dari Allah SWT jika diniatkan untuk mengaharapkan ridho Allah

Perawi Hadits

Mush’ab bin Sa’ad salah satu dari Tabi’in (semoga Allah merahmatinya), dialah Mush’ab bin Sa’ad bin Abi Waqos Adz-Zuhri, yang tinggal di kota Kufah dan wafat pada tahun 103 H.

Referensi : Dr. Muhammad Murtaza bin Aish, 90 Hadits Pilihan, Riyadh, KSA, 2016

Artikel utama : Himpunan 90 Hadits Pilihan

Artikel Pilihan

Ayo bagikan sebagai sedekah…


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

BUKU TES TNI POLRI AKMIL AKPOL 2024
Hello. Add your message here.