Hikmah dari Setiap Kejadian

Yuk bagikan infonya...

Sungguh setiap kejadian yang kita jalani dan saksikan adalah pendidikan dari Alloh, agar kita mengenal-Nya, Mengenal Dia Yang Maha Baik, Dia Yang Maha Kuasa, Dia Yang Maha Penyayang, Dia Yang Maha Penolong..

Allah SWT berfirman, “Apakah kalian mengira bahwa kalian akan masuk ke dalam surga, padahal belum datang kepada kalian (cobaan) sebagaimana halnya orang-orang terdahulu sebelum kalian? Mereka ditimpa oleh malapetaka dan kesengsaraan, serta digoncangkan (dengan bermacam-macam goncangan) sehingga berkatalah Rasul dan orang-orang yang bersamanya : Bilakah datang pertolongan Allah? Ingatlah sesungguhnya pertolongan Allah amatlah dekat.” (Q.S. Al-Baqarah 2 : 214).
Sayang sekali semua ini tak akan terlihat, tak akan terbaca oleh mata hati yg dipenuhi cinta duniawi dan diperbudak nafsu.
Jika mata hati kian bersih dan bening hanya takjub dan takjub akan ke Maha Indahan semua PerbuatanNya.. MasyhaAllah.
Rasulullah shallallahu alaihi wasallam menganjurkan kita untuk senantiasa berdo’a ketika melihat yang tertimpa ujian/musibah, dengan mengucapkan,

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِى عَافَانِى مِمَّا ابْتَلاَكَ بِهِ وَفَضَّلَنِى عَلَى كَثِيْرٍ مِّمَّنْ خَلَقَ تَفْضِيلاً إِلاَّ عُوْفِيَى مِنْ ذَالِكَ الْبَلاَءِ {رواه الترمذى

“Segala puji bagi Allah yang telah menyelamatkan diri dari apa-apa yang diujikan kepadamu dan yang telah melebihkan diriku dengan kelebihan yang sempurna atas kebanyakan makhluk yang telah Dia ciptakan.” (H.R. Tirmidzi)

Oleh: KH. Abdullah Gymnastiar, Sumber: smstauhiid.com

Ayo bagikan sebagai sedekah…


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BUKU TES TNI POLRI AKMIL AKPOL 2024
Hello. Add your message here.