Keinginan

Yuk bagikan infonya...

Keinginan

Alhamdulillah. Segala puji hanya milik Alloh Swt. Semoga Alloh Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, senantiasa melimpahkan hidayah kepada kita sehingga kita termasuk golongan orang yang selamat dunia akhirat. Sholawat dan salam semoga selalu tercurah kepada baginda nabi Muhammad Saw.

Adalah suatu hal yang manuwiasi jika kita memiliki keinginan. Akantetapi, keinginan kita tidak selalu sesuai dengan kenyataan, tidak selamanya terwujud sesuai harapan kita. Kita ingin mudah ternyata susah, kita ingin cepat ternyata lambat, kita ingin ringan ternyata berat, kita ingin banyak ternyata sedikit. Begitu banyak sekali keinginan manusia yang tidak sesuai dengan kenyataan.

Nah, kita perlu memiliki kesiapan menghadapi kenyataan baik yang cocok maupun yang tidak cocok dengan keinginan kita. Cara supaya kita siap adalah dengan yakin bahwa Alloh lebih tahu apa yang terbaik untuk kita. Karena apa yang kita inginkan selalu didasari dengan pengetahuan kita yang sangat dangkal tentang keinginan kita tersebut.

Kita ingin punya banyak uang karena merasa dengan uang itu bisa melakukan banyak hal, padahal boleh jadi ternyata kita belum siap menghadapi godaan yang datang manakala kita punya banyak uang. Kita ingin punya jabatan tinggi karena merasa dengan jabatan itu kita akan terhormat, padahal boleh jadi kita tidak siap dengan ujian jabatan itu yang bisa menjerumuskan kita berbuat zholim.

Alloh Swt. berfirman, “..Boleh Jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Alloh mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.” (QS. Al Baqarah [2] : 216)

Jangan terburu-buru putus asa saat menghadapi kenyataan yang tidak kita sukai, karena boleh jadi itulah yang menjadi titik balik kita menjadi pribadi yang lebih tangguh, lebih kuat, lebih mandiri, dan lebih dekat dengan Alloh Swt.

Boleh kita memiliki keinginan. Namun, yang lebih penting adalah kita mengerti cara menyikapi keinginan yang tercapai dan yang tidak tercapai. Kita perlu senantiasa sadar bahwa mustahil setiap keinginan kita akan terkabul semuanya. Dan, kita perlu senantiasa yakin bahwa apa yang Alloh takdirkan terjadi pasti yang terbaik dan pasti mengandung hikmah.

Semoga Alloh Swt. memberikan kita kekuatan sehingga kita menjadi orang-orang yang senantiasa siap menghadapi apapun kenyataan hidup yang terjadi. Wallohua’lam bishowab.

Oleh: KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym)

12 Esai Inspiratif untuk Menggapai Financial Freedom


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BUKU TES TNI POLRI AKMIL AKPOL 2024
Hello. Add your message here.