Mutiara Hadits : Hukum Mengqodo’ Shalat Witir

Yuk bagikan infonya...

islamic-2001

Dari Abi Sa’id AlKhudri RA, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda:

Barangsiapa yang ketiduran dan keluputan shalat witir atau lupa mengerjakannya, maka kerjakanlah shalat tersebut ketika ingat atau ketika terbangun.

(Jami’ Tirmidzi, no. 465, lafaz darinya, Sunan Abi Daud, no. 1431, dan Sunan Ibnu Majah, no. 1188. Dishahihkan oleh Albani)

Beberapa faedah hadits ini adalah :

  1. Hadits ini menjelaskan secara dzohirnya bahwa barang siapa yang meninggalkan shalat witir karena ketiduran atau kelupaan, maka hendaklah ia mengqodo’nya atau menggantikannya di waktu lain, yaitu ketika ia bangun atau ingat, walaupun siang atau malam hari. Dengan adanya ucapan Nabi SAW : “Barang siapa yang lupa sholat (dan meninggalkannya), atau tertidur, maka kafaratnya ialah ia harus mengerjakannya ketika ia ingat” (Shahih Muslim, no. 315-684)
  2. Dari sebahagian ulama mengatakan: barang siapa yang tidur tapi belum melakukan shalat witir atau ketiduran, maka ia diharuskan mengqodo’nya atau menggantinya (witir) pada waktu duha dengan menggenapkannya dengan satu raka’at. Diambil dari hadits Aisyah (semoga Allah meridhoinya): “Nabi SAW pernah ketika ia shalat suatu shalat dan ia merutinkannya, jika ia ketiduran atau kelelahan ketika shalat malam maka ia shalat di siang hari 12 rakaat” (Shahih Muslim, no. 139- 746).
  3. Bagi seorang muslim agar memilih dari dua pendapat di atas. Menurut saya pendapat pertama lebih kuat. Allah uA’lam

Perawi Hadits

Abu Sa’id Al-Khudri adalah Sa’ad bin Malik bin Sinan Al-Anshari Al-Khazraji, salah seorang sahabat yang terkenal, dan salah seorang alim di kalangan para sahabat. Dia adalah orang pertama yang syahid pada perang Khandaq. Telah berperang bersama Rasulullah SAW sebanyak dua belas kali peperangan. Ia memiliki riwayat dari Rasulullah SAW dalam kitab-kitab hadits sebanyak 1170 hadits.

Abu Sa’id Al-Khudri RA wafat pada tahun 74 H. di Madinah, pada usia 86 tahun. Ada pula riwayat yang mengatakan selain itu, dan dimakamkan di perkuburan Baqi’.

Referensi : Dr. Muhammad Murtaza bin Aish, 90 Hadits Pilihan, Riyadh, KSA, 2016

Artikel utama : Himpunan 90 Hadits Pilihan

Artikel Pilihan

Ayo bagikan sebagai sedekah…


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

BUKU TES TNI POLRI AKMIL AKPOL 2024
Hello. Add your message here.