Terbaru dari Mazda, Mazda 3 : Review, Harga dan Video

Yuk bagikan infonya...

Mazda 3 adalah hatchback C Segment yang sekelas dengan Honda Civic atau Ford Focus. Mazda membekali mobil ini dengan mesin SKYACTIV G 2.0, dan dihargai mulai Rp 416 juta. 20 Februari lalu Eurokars Motor Indonesia memperkenalkan varian baru bertajuk Mazda 3 Speed. Speed adalah tuner resmi Mazda, sekelas dengan AMG atau Gazoo. Namun jangan harap ada perubahan pada bagian mesin dan menjadikan mobil ini lebih kencang, Mazda 3 Speed hanya diberikan peranti aerodinamika tambahan. Paras aslinya yang ganteng, jadi tambah menarik dan sporty berkat imbuhan ini. Tentunya ada perbedaan harga untuk penambahan ini. EMI menghargai Mazda 3 Speed dengan banderol Rp 446,8 juta.

Harga Mazda 3

Varian 2WD 6AT , Rp416,8 Juta : 5 Kursi, 1998 cc, 163 hp, Bensin

Varian SPEED , Rp446,8 Juta , 5 Kursi, 1998 cc, 163 hp, Bensin

mazda-3-front-angle-low-view-948152

Warna Mazda 3

Mazda 3 tersedia dalam 3 warna yang berbeda – Soul Red Metallic, Snow White Pearl and Machine Grey

Overview

Inilah bentuk dasar crossover Mazda CX-3 yang sudah lebih dulu mengaspal. Dengan bentuk dasar, artinya segmen Mazda 3 adalah sedan atau hatchback. Mobil ini sudah lama digosipkan masuk Indonesia, namun baru kali ini sang kakak Mazda2 resmi menginvasi kemari. Hatchback ini sudah mulai dijual dengan harga Rp 300 jutaan.

mazda-3-rear-cross-side-view-819192

Jantung mekanisnya sama dengan Mazda CX-3. Yang berbeda hanya desain bodi. Tak ada nilai crossover seperti yang dipancarkan CX-3. Dalam wujud sedan, Mazda 3 tentu mewakili lini sedan Mazda dengan posisi di antara Mazda2 sedan dan Mazda 6. Sementara posisinya di pasar, pesaing terdekatnya, saat ini Honda Civic dan Corolla Altis. Untuk Mazda 3 hatchback jelas lawannya Honda Civic hathcback.

Eurokars MOtor Indonesia, APM Mazda, membuka pesanan untuk mobil ini. Harganya memang belum pasti. Namun kisarannya antara Rp 400-440 jutaan.

Interior & Fitur

Masuk ke dalam, nuansa khas terpancar dari kabin Mazda 3. Ya, desain dan layoutnya mirip lini Mazda lainnya. Contohnya, bagia konsol tengah. Dominasi warna hitam sporty diberi aksen silver pada beberapa bagian, untuk meningkatkan kadar mewah kabin. Seperti biasa, kualitasnya terasa sangat baik, jok empuk dan nyaman serta material solid.

mazda-3-steering-wheel-633403

Kabin terasa nyaman dan lapang ketika diokupasi. Mazda bahkan sangat percaya diri dengan memberi klaim ukuran leg room dan shoulder room. Untuk ruang kaki, kabin depan menyediakan ruang 1.073 mm dan kabin belakang 909 mm. Sementara shoulder room depan 1.452 mm dan baris keduanya 1.382 mm. Sulit membayangkan ukurannya? Pokoknya terasa tidak sempit kalau diisi penuh lima penumpang. Untuk bagasi, Mazda 3 hatchback menawarkan daya muat hingga 308 liter.

Eksterior

Dari wujudnya, eskterior Mazda 3 sangat mirip dengan CX-3. Hanya saja bodi Mazda 3 lebih rendah. Soal desainnya masih memakai bahasa desain KODO sebagai andalan Mazda modern. Jadi, wajar kalau wajahnya mirip antara lini Mazda. Tapi tetap perbedaannya bisa dilihat.

Desain lampu yang tajam dan dinamis menjadi ciri khas desain KODO. Di dalamnya ada lampu LED dengan teknologi auto leveling, AFS, dan H/L Running Lamp. Lampunya juga otomatis menyala kalau sensor mendeteksi tempat gelap. Menemani lampu depan itu, ada LED strip terintegrasi. Tak hanya headlamp, lampu kabut juga sudah pakai LED. Begitu juga lampu di buritan.

Dimensi Mazda 3 hatchback menawarkan panjang bodi 4.475 mm, lebar 1.795 mm dan 1.465 mm. Jarak sumbu roda di angka 2.700 mm. Angka itu menghasilkan proporsi yang pas untuk sebuah hatchback.

Mesin & Konsumsi BBM

Seperti Mazda CX-3, Mazda 3 juga menggendong mesin 4-silinder 2.0 liter Skyactiv-G. Tenaga maksimal 165 PS pada 6.000 rpm dan torsinya 210 Nm pada 4.000 rpm. Output itu kemudian disalurkan ke penggerak roda depan melalui transmisi otomatis Skyactiv-Drive 6-speed dengan manual shift.

Performanya hebat dan sangat bisa dinikmati. Tapi kalau melihat pasar, posisi Mazda 3 agak tertinggal karena kompetisinya saat ini sudah memasuki babak mesin kecil dengan turbocharger.

Sumber : oto.com

Ayo bagikan sebagai sedekah…


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

BUKU TES TNI POLRI AKMIL AKPOL 2024
Hello. Add your message here.