Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka April 2021, Cek Syarat dan Link Pendaftarannya di Sini
Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) adalah Sekolah Kedinasan di bawah naungan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) yang mempersiapkan kader tenaga ahli tingkat madya, guna mendukung tugas BMKG sebagai lembaga acuan utama di Indonesia dalam memberikan informasi meteorologi, klimatologi, geofisika, dan kualitas udara, yang secara teknis akademik, pembinaanya dilakukan oleh Menteri Pendidikan Nasional dan secara teknis operasional dilakukan oleh Kepala BMKG.
Sebagai contoh, untuk dapat mengikuti proses pendaftaran taruna STMKG (tahun 2019), berikut ini syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh calon peserta.
Jenjang dan Program Studi
1. Meteorologi
STMKG mencetak lulusan Prodi D-IV Meteorologi yang mampu melakukan pengamatan unsur-unsur meteorologi dan memiliki kompetensi sesuai dengan jurusannya, yaitu mampu melakukan pengolahan dan analisa meteorologi. Selain itu, peserta didik mampu melaksanakan penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan penerapan ilmu pengetahuan dalam bidang Meteorologi yang dimilikinya.
2. Klimatologi
STMKG mencetak lulusan Prodi D-IV Klimatologi yang mampu melakukan pengamatan unsur-unsur klimaatologi dan memiliki kompetensi sesuai dengan jurusannya, yaitu mampu melakukan pengolahan dan analisa klimatologi. Selain itu, peserta didik mampu melaksanakan penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan penerapan ilmu pengetahuan dalam bidang klimatologi yang dimilikinya.
3. Geofisika
STMKG mencetak lulusan Prodi D-IV Geofisika yang mampu melakukan pengamatan unsur-unsur geofisika dan memiliki kompetensi sesuai dengan jurusannya, yaitu mampu melakukan pengolahan dan analisa geofisika. Selain itu, peserta didik mampu melaksanakan penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan penerapan ilmu pengetahuan dalam bidang Geofisika yang dimilikinya.
4. Instrumentasi
STMKG mencetak lulusan Prodi D-IV Instrumentasi-MKG yang mampu menghasilkan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi dan berwawasan global di bidang Instrumentasi-MKG, sehingga mampu menunjang pelayanan jasa dibidang meteorologi, klimatologi, dan geofisika. Selain itu, peserta didik mampu melaksanakan penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan penerapan ilmu pengetahuan dibidang instrumentasi yang dimilikinya.
Persyaratan Calon Taruna
Sebagai bahan persiapan, berikut ini syarat pendaftaran STMKG pada seleksi taruna yang terakhir, yaitu pada tahun 2019.
Persyaratan Umum
- Pria/Wanita Warga Negara Indonesia
- Sehat jasmani dan rohani, tidak buta warna, dapat berkacamata maksimal minus (-)2, spheris dan tidak silinder.
- Umur tidak kurang dari 16 tahun dan tidak lebih dari 21.
- Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama pendidikan.
- Bebas narkoba yang dibuktikan dengan tes kesehatan.
- Tidak sedang menjalankan ikatan dinas dengan instansi lain.
- Tinggi badan minimal 163 cm untuk pria dan 155 cm untuk wanita dengan berat badan seimbang.
- Bersedia bekerja di Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika sesuai ketentuan yang berlaku sejak dinyatakan lulus pendidikan, dan bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Persyaratan Akademik
a. Lulus atau akan lulus SMA/Madrasah Aliyah (MA) jurusan IPA atau SMK dengan kompetensi keahlian Teknik Elektronika lndustri, Teknik Mekatronika, Teknik Jaringan Akses, Teknik Transmisi Telekomunikasi, Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Komputer dan Jaringan.
b. Lulus atau akan lulus SMK dengan kompetensi keahlian pada butir (a) tersebut hanya dapat mendaftar untuk jurusan lnstrumentasi, Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (MKG). Kompetensi keahlian selain pada butir (a) tersebut tidak dapat diterima.
c. Bagi yang lulus sebelum tahun 2018, nilai ijazah untuk mata pelajaran Fisika, Matematika, dan Bahasa lnggris masing-masing minimal 70 (skala 100).
d. Bagi yang akan lulus pada tahun 2019, nilai rapor untuk tiga semester terakhir (semester 3, 4, dan 5) pada mata pelajaran Fisika. Matematika, dan Bahasa lnggris masing-masing minimal 70 (skala 100).
Jenis Seleksi
Seleksi terdiri atas 3 (tiga) tahap dengan sistem gugur :
- Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
- Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) untuk mata pelajaran Fisika, Matematika dan Bahasa lnggris
- Tes Kebugaran, Tes Kesehatan dan Wawancara
Ketentuan Lain
- Tidak diadakan surat menyurat antara calon taruna dengan Panitia PTB STMKG.
- Jika terdapat pertanyaan mengenai penyelenggaran PTB STMKG 2019 dapat melalui helpdesk live chat https://stmkg.ac.id dan dilayani pada jam kerja 08.00 WIB – 16.00 WIB.
- Memperhatikan kebutuhan pelaksana tugas jabatan yang akan dilaksanakan oleh calon Taruna/Taruni setelah lulus adalah pengamatan, pengelolaan dan pelayanan informasi MKG 24 jam dalam seminggu (24/7), serta pemeliharaan alat BMKG. Maka, jumlah formasi Taruna yang diterima Tahun 2019 adalah 250 orang dengan komposisi 90% pria dan 10% wanita untuk program studi Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika serta 100% pria untuk prodi instrumentasi- MKG.
- Hasil-hasil seleksi akan diumumkan melalui laman (website) STMKG https://stmkg.ac.id
- Biaya pendaftaran yang sudah disetorkan tidak dapat ditarik kembali untuk alasan apapun.
- Keputusan Panitia PTB STMKG 2019 pada setiap tahapan bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.
Pengumuman pendaftaran STMKG kunjungi stmkg.ac.id, ptb.stmkg.ac.id, bkn.go.id dan website masing-masing sekolah kedinasan.
Sumber : STMKG
Artikel Pilihan
- Buku Panduan Resmi Tes Akademik Kampus Kedinasan
- Buku Panduan Resmi Sukses Tes TNI POLRI 2020-2021
- Buku The King Bedah Kisi-Kisi SBMPTN Dan UM Mandiri SAINTEK 2021
- Buku The King Bedah Kisi-Kisi SBMPTN Dan UM Mandiri SOSHUM 2021
- Buku Panduan Resmi Bidik CPNS 2021
- Tryout Online Tes CPNS dan Sekolah Kedinasan
- Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan dan TNI POLRI
- Syarat Utama Daftar Sekolah Kedinasan
- Syarat Pendaftaran Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)
- Syarat Pendaftaran Akademi Kepolisian (AKPOL)
- Syarat Pendaftaran Akademi Militer (TNI AD)
- Syarat Pendaftaran Akademi Angkatan Laut (TNI AL)
- Syarat Pendaftaran Akademi Angkatan Udara (TNI AU)
- Syarat Pendaftaran PKN STAN
- Syarat Pendaftaran Sekolah Tinggi Intelijen Negara
- Syarat Pendaftaran Politeknik Ilmu Pemasyarakatan dan Politeknik Imigrasi
- Syarat Pendaftaran Politeknik Siber dan Sandi Negara
- Syarat Pendaftaran Politeknik Statistika STIS
- Syarat Pendaftaran Politeknik Transportasi Darat, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran, Politeknik Penerbangan
- Syarat Pendaftaran Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatlogi dan Geofisika (STMKG)
- Syarat Pendaftaran Universitas Pertahanan
- Syarat Utama Daftar TNI POLRI, Usia, Tinggi Badan, Kondisi Badan, Nilai Rapor dan Ijazah
- Syarat Pendaftaran Bintara POLRI bagi Lulusan SMA
- Syarat Pendaftaran Tamtama Brimob POLRI Bagi Lulusan SMA
- Syarat Pendaftaran Tamtama Polair POLRI Bagi Lulusan SMA
- Syarat Pendaftaran Bintara TNI Angkatan Darat Bagi Lulusan SMA
- Syarat Pendaftaran Tamtama TNI Angkatan Darat, Minimal Lulusan SMP
- Syarat Pendaftaran Bintara TNI Angkatan Udara
- Syarat Pendaftaran Tamtama TNI Angkatan Udara, Minimal Lulusan SMP
- Syarat Pendaftaran Bintara TNI Angkatan Laut
- Syarat Pendaftaran Tamtama TNI Angkatan Laut, Minimal Lulusan SMP
- Syarat Pendaftaran CPNS Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Formasi Lulusan SMA
- Mengenal IPDN Institut Pemerintahan Dalam Negeri, Kuliah Gratis dan Lulus Jadi CPNS
- Mengenal STIN Sekolah Tinggi Intelijen Negara, Kuliah Gratis, Lulus Kerja di Badan Intelijen Negara
- Mengenal Politeknik Transportasi Darat Indonesia STTD
- Mengenal PPI Politeknik Penerbangan Indonesia, Kampusnya Pilot dan Profesi Penerbangan
- Mengenal STIP Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran
- Mengenal Politeknik Siber dan Sandi Negara, Kuliah Gratis, Asrama Gratis, Lulus Jadi CPNS
- Mengenal AKPOL Akademi Kepolisian, Kuliah Gratis, Lulus Jadi Perwira Polisi dan Mendapat Gelar STrK
- Mengenal AKMIL Akademi Militer, Kuliah Gratis, Lulus Jadi Perwira TNI dan Mendapat Gelar S.Tr.Han.
- Mengenal AAU Akademi Angkatan Udara, Kuliah Gratis dan Lulus Menjadi Perwira TNI AU Berpangkat Letnan Dua
- Mengenal Politeknik Siber dan Sandi Negara, Kuliah Gratis, Asrama Gratis, Lulus Jadi CPNS
- Mengenal Politeknik Statistika STIS, Gratis dan Lulus Jadi CPNS
- 6 Keuntungan Kuliah di Politeknik Imigrasi, Gratis dan Lulus Jadi CPNS
- Mengenal POLTEKIP Politeknik Ilmu Permasyarakatan, Gratis dan Lulus Jadi CPNS
- Mengenal Politeknik Statistika STIS, Gratis dan Lulus Jadi CPNS
- Mengenal Universitas Pertahanan, Kampus Gratis untuk Siswa Genius dengan IQ Minimal 120
- 22 Sekolah Kedinasan di Bawah Kementerian Perhubungan
- 8 Sekolah Kedinasan untuk Lulusan SMK
- 8 Sekolah Kedinasan untuk Lulusan SMA Jurusan IPS
- 12 Sekolah Kedinasan Gratis, Lulus Langsung Jadi CPNS atau Perwira TNI POLRI
- Batas Usia Untuk Daftar Sekolah Kedinasan
- Mengenal Politeknik Statistika STIS, Gratis dan Lulus Jadi CPNS
- Sekolah Kedinasan di Bawah Kemenhub Tidak Gratis (Poltekbang, Poltekpel, PIP, STIP, Poltektrans SDP, PPI, PKTJ, PTDI)
- 5 Sekolah Kedinasan yang Boleh Menggunakan Kacamata
- Berapa Gaji Lulusan Sekolah Kedinasan? Gaji Pokok Jutaan, Tunjangan Puluhan Juta!
- Taruna Education Bimbel Masuk TNI POLRI dan Sekolah Kedinasan
- 500 Contoh Soal dan Pembahasan Tes Sekolah Kedinasan
- Passing Grade Seleksi Kompetensi Dasar Sekolah Kedinasan
- Tiga Jenis Tes Masuk Sekolah Kedinasan
- Tes Olahraga Fisik Sekolah Kedinasan dan TNI POLRI
- 5 Olahraga untuk Meninggikan Badan
- Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan
- Buku Petunjuk Pendaftaran Sekolah Kedinasan
- 114 Sekolah Kedinasan di Indonesia
- 8 Sekolah Kedinasan Terbaik di Indonesia
- 5 Keunggulan Perguruan Tinggi Kedinasan dibanding PTN dan PTS
- Tips Lolos Semua Tahapan Seleksi Sekolah Kedinasan
- 7 Bimbel Sekolah Kedinasan Terbaik
- Contoh Soal Tes CPNS : Intelegensi Umum, Wawasan Kebangsaan, Karakteristik Pribadi
- Pusat Soal CPNS Nomor 1 Indonesia
Yuk bagikan sebagai sedekah…