Mengenal Politeknik Kesejahteraan Sosial

Yuk bagikan infonya...

POLTEKSOS Politeknik Kesejahteraan Sosial Kementerian Sosial / Google
Buku Panduan Resmi Tes Akademik Kampus Kedinasan

Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) Bandung merupakan Perguruan Tinggi tertua di Indonesia di bawah Kementerian Sosial RI yang telah berdiri sejak tahun 1964 dengan nama Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS) Bandung. Kampus Poltekesos beralamat di Jl. Ir. H. Juanda No. 367 Kota Bandung.

Program Studi

1. Sarjana Terapan Pekerjaan Sosial
2. Sarjana Terapan Rehabilitasi Sosial
3. Sarjana Terapan Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial
4. Magister Pekerjaan Sosial

Jalur Pendaftaran

1. Pendaftar Tugas Belajar

Pendaftar Tugas Belajar adalah pendaftar yang merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau pegawai swasta yang dibiayai oleh instansi pengirim.

2. Pendaftar Kerjasama

Pendaftar Kerjasama adalah pendaftar yang berasal dari instansi/ Pemerintah Daerah (Pemda)/ lembaga/ Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang bekerjasama dengan POLTEKESOS Bandung dan diusulkan oleh instansi/ Pemda/ lembaga/ SMK.

3. Pendaftar Mandiri

Pendaftar Mandiri adalah pendaftar yang berasal dari Sekolah Menengah Atas (SMA), Madrasah Aliyah (MA), danSMK jurusan Pekerjaan Sosial/Perawatan Sosial atau ilmu social serumpun lainnya dengan biaya sendiri.

4. Pendaftar Layanan Khusus

Pendaftar Layanan Khusus adalah pendaftar penyandang disabilitas netra dan disabilitas tubuh yang berasal dari Sekolah Menengah Atas (SMA), Madrasah Aliyah (MA), dan SMK jurusan Pekerjaan Sosial/Perawatan Sosial atau ilmu sosial serumpun lainnya.

Pendaftaran Online

Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (POLTEKESOS) Bandung telah menggunakan sistem pendaftaran online untuk Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB). Berkas persyaratan yang harus dipersiapkan oleh pendaftar sebelum melakukan pendaftaran online adalah:

1. File digital (Pas foto berwarna terbaru ukuran 3×4 dengan latar belakang merah, format jpg kapasitas maksimal 500 kb)

2. Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)

3. Nomor Induk Kependudukan (NIK) pendaftar, NIK Ayah, dan NIK Ibu

4. NIP bagi pendaftar PNS

5. Scan dokumen dengan format jpg kapasitas maksimal 500kB

a. Surat Rekomendasi Atasan bagi pendaftar Tugas Belajar.

b. Scan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus

c. Scan sertifikat/piagam penghargaan akademik dan atau non-akademik jika ada

d. Scan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) jika ada

Website pendaftaran mahasiswa baru https://pmb.poltekesos.ac.id/

Kampus Politeknik Kesejahteraan Sosial beralamat di Jl. Ir. H. Juanda No. 367 Kota Bandung; Email: humas@poltekesos.ac.id; Telp: 022-2504838; poltekesos.ac.id; pmb.poltekesos.ac.id

Sumber : poltekesos.ac.id

Artikel Pilihan

Yuk bagikan sebagai sedekah…


Yuk bagikan infonya...

About Auther:

Info Biografi

Formasi CPNS untuk SMA Di 8 Instansi Pemerintah
Hello. Add your message here.